Bea Cukai Kualanamu Fasilitasi Siswa PKL Diklat Dasar Bea dan Cukai

Kualanamu (11/09) – Bea Cukai Kualanamu kedatangan siswa dari pendidikan dan pelatihan Diklat Teknis Substansi Dasar (DTSD) dari Balai Diklat Keuangan (BDK) Medan dalam rangka pelaksanaan praktik kerja lapangan (PKL) selama 3 hari sejak Senin (09/09) sampai Rabu (11/09). Siswa yang berjumlah 10 orang ini merupakan pegawai dari berbagai satuan kerja Direktorat Jenderal Bea dan Cukai di lingkungan pulau Sumatera.

Acara diawali dengan sambutan oleh Kepala Seksi Penyuluhan dan Layanan Informasi Rahmat Priyandoko di Ruang Rapat Bimasakti pada Senin (09/09) yang juga ditemani oleh pegawai pembimbing semasa PKL berlangsung. Setelah pembukaan siswa PKL terlebih dahulu berkeliling lokasi kantor Bea Cukai Kualanamu untuk meninjau sarana prasarana dan tempat pelayanan.

Balai Diklat Keuangan Medan sendiri rencananya akan mendatangkan tiga kloter siswa PKL ke Bea Cukai Kualanamu. Rombongan belajar tersebut akan praktik di unit seksi Penindakan dan Penyidikan, Pelayanan Kepabeanan dan Cukai juga Perbendaharaan. Selain mempelajari teori mereka juga akan menjalani praktik kerja di beberapa lokasi pelayanan dan pengawasan Bea Cukai Kualanamu seperti terminal penumpang dan tempat penimbunan sementara.

Share this Post:

Berita Terkait