Sosialisasi Penggunaan CD Online

Bea cukai kualanamu kembali melakukan sosialisasi penggunaan aplikasi CD Online (01/08) di terminal kedatangan Internasional Bandara Kualanamu.
Sosialisasi sekaligus edukasi dilakukan oleh para duta CD Online kepada para penumpang yang baru tiba dari luar negeri untuk memanfaatkan penggunaan aplikasi tersebut.
Dengan cd online penyampaikan pemberitahuan Customs Declaration menjadi lebih efisien karena penumpang tidak harus mengisinya pada saat tiba saja tetapi dapat dilakukan juga saat akan berangkat di luar negeri dengan mengunduh aplikasi cd online tersebut di playstore atau mengakses appstore untuk pengguna ios.
Edukasi yang dilakukan oleh para duta CD online adalah membantu penumpang dalam melakukan instalasi dan tata cara pengisian yang benar. Setelah pengisian data pada aplikasi selanjutnya penumpang akan mendapatkan QR code untuk selanjutnya di scan oleh bea cukai sehingga akan mengurangi antrian.

Share this Post:

Berita Terkait